Teruntuk kalian para Home Brewers (penyeduh rumahan). Janganlah kalian sedih dan pusing, bila alat seduh kopi kalian belum lengkap atau masih kurang. Kalian bisa mengakalinya dengan cara menyewa, meminjam, mencicil dan membuat sendiri (DIY), Alat seduh kopi kalian.
Kini zaman sudah modern.banyak sekali tutorial dan cara membuat DIY alat seduh. Mulai dari yang paling sulit hingga yang termudah. Sehingga dapat memudahkan kamu untuk bereksperimen dan menunjukkan kreatifitas kamu.
Nah kali ini nolepidn akan menjelaskan, cara mengakali Ketersediaan alat seduh kopi. Yang dapat langsung kamu coba, karena sangat mudah di temui dirumah kamu.
1.JIKA TIDAK PUNYA TERMOMETER
Jika kamu tidak punya termometer. Kamu bisa memanaskan air hingga mendidih, lalu diamkan air tersebut 3-5 menit,itu akan membuat suhu air stabil. Kira-kira suhu akan berkisar di 90-95 derajat celcius.
2.JIKA TIDAK PUNYA TIMBANGAN (SCALE)
Jika kamu belum punya timbangan. Tapi kamu sudah punya v60 driper, kamu dapat mengakali gramasi kopi dari sendok takar yang di dapat sepaket dengan dripernya itu, dan kamu bisa mengakali rasio air seduhan kamu dari gelas/server yang kamu punya. Contoh: gelas kamu berkapasitas 300ml,dan pakai rasio 1:18,terus pakai 15gram kopi.kamu bisa menyeduh kopi kamu tidak sampai penuh hingga hasil ekstraksi 270ml.
3.JIKA TIDAK PUNYA GRINDER
Kalau kamu belum punya cukup uang untuk membeli grinder elektrik kamu bisa membeli grinder manual, dan jika kamu juga belum punya grinder manual kamu bisa memakai "blender". "ya, blender rumahan bisa digunakan untuk menggiling kopi kamu, banyak yang sudah mencobanya dan cukup memuaskan. kalau hasil gilingannya belum konsisten kamu bisa terus memutar blendernya, sampai konsisten.
4.JIKA TIDAK PUNYA SARINGAN
Nah,yang ini untuk cold brew kalau kamu belum punya alat menyeduh coldbrew seperti:frenchpress,cold brew consentrat.
Kamu bisa membuatnya menggunakan toples dan kain yang sudah tak terpakai. Usahakan kainnya putih dan bersih ya "guys."hehe.
5.JIKA TIDAK PUNYA KNOCK BOX
Knock box adalah alat untuk membuang sisa ampas kopi dari portafilter. Jika kalian belum cukup uang untuk membelinya, kalian bisa mensiasatinya dengan menggunakan ember bekas dan kayu balok,lalu kayu balok tersebut dililit dengan lakban yang dilapisi busa atau silikon.atau kalau gak mau ribet,ya ember nya aja sudah cukup.
6.JIKA TIDAK PUNYA TAMPING MAT
Tamping mat adalah alat yang digunakan sebagai alas pada saat menamping. Nah jika kamu belum punya, kamu bisa membuatnya menggunakan kulit jok bekas sepedamotor kamu, dan dilapisi dengan triplek itu sangat membantu sekaligus mengasah kreatifitas kamu.
Yang ini bonus guys.hehe,JIKA TIDAK PUNYA KOPI
Jika kamu tidak punya kopi kamu bisa membeli kopi sachet, Sekarang banyak pabrikan kopi kemasan yang menggunakan 100% kopi arabika seperti:nescafe,maxwell,kapal api, dan masih banyak lagi.
Nah, itulah tips dan cara mengakali Ketersediaan alat kopi kamu, gimana guys.apakah kalian tertarik untuk mencobanya atau kalian punya alat lain yang kalian DIY sendiri.kalau ada mari berbagi wawasan dan ilmu seputar kopi di kolom komentar guys.
tips yang sangat membantu
ReplyDeletetips yang sangat menarik
ReplyDeleteterimakasih
DeleteMantap gan, kayaknya perlu saya terapkan ini.
ReplyDeletemakasih gan, kalau suka bisa share ke teman agar bisa berbagi ilmu bersama.hehehe
DeleteMantul
ReplyDeleteterima kasih bang,heheh
DeleteKopi tubruk gan...
ReplyDeleteBisa gan😂tapi itu masuk ke kategori bonus jika tidak ada kopi, hehe
Delete